Belajar Robot Sejak Masih Kecil
Saat ini, ada kecenderungan meningkatnya animo masyarakat terhadap pembelajaran robotika. Hal ini dipicu oleh berbagai tayangan atau berita seputar perkembangan robot itu sendiri, yang tampil dengan berbagai model dan bentuk yang friendly. Di beberapa negara maju, Robotika sudah masuk dalam target kompetensi dasar – 4R : Reading, wRiting, aRithmetic, Robotic.
Belajar robot bukanlah sesuatu yang sulit, mengingat sejumlah vendor teknologi sudah menyediakan jalan pintas untuk mempelajari dan menguasainya. Sebut saja Lego, perusahaan Denmark yang sejak dari awal fokus pada “mainan” anak, dengan produknya Lego Mindstorms NXT. Memang disebutkan, produk ini diperuntukkan bagi anak usia 8+ (8 tahun ke atas). Namun, dalam kenyataannya, kita tidak boleh mengartikan penjelasan tersebut secara harafiah. Secara makna, penjelasan itu bisa diartikan sebagai alat bantu pembelajaran robot untuk pemula. Jadi, bila kita, walaupun secara usia sudah dewasa, namun memiliki pemahaman mengenai robot seperti anak usia 8 tahun; janganlah sungkan atau gengsi menggunakan produk ini sebagai alat pembelajaran.
Dalam kesaksian beberapa orang tua siswa, mereka menyebutkan, pada awalnya mereka membeli Lego Mindstorms atas ketertarikan mereka dan bukan atas permintaan anak. Mereka berharap, setelah mereka memahaminya, mereka dapat menularkan ketertarikan tersebut dan mengajarkannya kepada anak. Ini merupakan semangat yang sangat baik dan perlu di-apresiasi
Belajar robot dengan menggunakan building block seperti ini sangat menantang, mengingat bentuknya bisa dibuat sangat variatif sesuai dengan kreativitas. Yang pasti, ada sejumlah efek samping positif dari pembelajaran ini.
NEXT SYSTEM Robotics Learning Center mengadakan sejumlah program pelatihan robot untuk anak. Di tempat ini, setiap anak diperlakukan secara khusus sesuai dengan potensi yang dimilikinya, demi tumbuh kembang anak secara optimal.
Untuk keterangan dan informasi lebih lanjut mengenai pembelajaran robot untuk anak, silahkan menghubungi:
NEXT SYSTEM
Robotics Learning Center
ITC Kosambi F2
Jl. Baranang Siang 6-8
Bandung 40112
Email: info@nextsys.web.id
Website: http://www.nextsys.web.id
“To create a world where science and technology are celebrated .. where young people dream of becoming science and technology heroes”
Posted in Mikrokontroler dan Robotika, Pendidikan, Teknologi | Tags: Pelatihan Mikrokontroler, Pemrograman Mikrokontroler, Mikrokontroler, Lego Mindstorms NXT, Pemrograman, Pemrograman Mikrokontroler dengan bahasa basic, Pemrograman Robot, LEGO Mindstorms NXT Indonesia, Pelatihan Robot LEGO, Pelatihan Lego Mindstorms NXT, Pemrograman Robot Lego Mindstorms NXT, Robot LEGO Mindstorms NXT, Pelatihan Robot, Pelatihan Robot Boe-Bot, robot, pelatihan, Pemrograman Robot Boe-Bot, Pemrograman Robot Scribbler, pemrograman mikrokontroler dengan Bahasa C, pemrograman mikrokontroler dengan Bahasa Pascal, Pemrograman Lego Mindstorms NXT dengan Bahasa C, Belajar Robot, Robot Indonesia, Pelatihan Robot Scribbler, Pelatihan Robotika, Robot Lego Mindstorms, Pelatihan Robot di Indonesia, Pelatihan LEGO, kursus robot, kursus robot bandung, kursus robot lego, lego nxt indonesia, mindstorms nxt indonesia, pelatihan robot untuk anak-anak, Pembelajaran Robotika, robotics for kidz, robotics lego mindstorms nxt, belajar robot lego, belajar robot di bandung, belajar robot di indonesia, belajar robot untuk anak, kursus robot untuk anak, membuat robot lego, memprogram robot lego, next system robotics learning center, pusat belajar robot, pusat pembelajaran robot, tempat belajar robot, tempat kursus robot
Tidak ada komentar:
Posting Komentar